POWER OF FAITH
By Jonathan Prawira
Supaya iman kamu jangan bergantung pada hikmat manusia, tetapi pada kekuatan Allah. Mengapa penting menjaga iman kita? Karena iman adalah kekuatan TUHAN yang bisa menolong kita di dunia. Tanpa iman, maka seseorang kehilangan kuasa ilahi dan hidup di bawah kendali dunia, persoalan, iblis, dan kutuk maut. Apa kuasa iman kepada Yesus? – (1 Korintus 2:5)
#1 MENGALAHKAN DUNIA.
1 Yohanes 5:4 sebab semua yang lahir dari Allah, mengalahkan dunia. Dan inilah kemenangan yang mengalahkan dunia: iman kita. Saya perhatikan orang sukses adalah orang yang bertindak atas dasar imannya. Mungkin ia tidak beriman kepada TUHAN tetapi setidaknya ia beriman kepada ilahnya berupa: ilmu-pengetahuan, takdir, ramalan nasib, kemampuan dirinya sendiri, uang, kekuasaan; apapun yang dianggapnya lebih berkuasa daripada dirinya. Tidak heran anak-dunia yang bertindak berdasarkan imannya bisa lebih berhasil daripada anak-terang yang tidak bertindak berdasarkan imannya kepada TUHAN. Karena iman tanpa perbuatan pada hakikatnya mati.
#2 SENJATA MELAWAN IBLIS.
1 Petrus 5:8-9. Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya. Lawanlah dia dengan iman yang teguh, sebab kamu tahu, bahwa semua saudaramu di seluruh dunia menanggung penderitaan yang sama. Iblis tidak dapat dihadapi hanya dengan menjadi baik, karena ia tidak takut kepada orang baik-baik. Itulah sebabnya banyak orang baik menderita. Tetapi iblis takut kepada orang yang memiliki kuasa. Dan hanya orang yang memiliki iman yang teguh yang dapat melawan kuasa gelap yang menyerangnya.
#3 MENDATANGKAN MUJIZAT
Matius 17:20 …Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya sekiranya kamu mempunyai iman sebesar biji sesawi saja kamu dapat berkata kepada gunung ini: Pindah dari tempat ini ke sana, --maka gunung ini akan pindah, dan takkan ada yang mustahil bagimu.
Baik mujizat ilahi seperti kesembuhan, kelepasan, dan sebagainya. Namun juga mujizat di marketplace. Pesawat terbang diciptakan karena Wright bersaudara percaya manusia bisa terbang, roket diciptakan karena ada yang percaya manusia bisa ke luar angkasa, bola lampu diciptakan karena Thomas Alfa Edison percaya manusia bisa membaca di tempat gelap sekalipun, e-mail diciptakan karena ada yang percaya surat bisa sampai ke seluruh dunia dalam waktu 1 detik saja.
Tapi mengapa ada orang yang tidak mengalami mujizat setelah beriman? Jangan berhenti beriman. Iman memang berkuasa. Tetapi TUHAN lebih berkuasa daripada iman apapun. Kalau TUHAN tidak mengabulkan iman kita, itu karena TUHAN ingin memberikan mujizat lain bagi kita.
#4 MENDATANGKAN KESELAMATAN.
Efesus 2:8 Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah…
Semua agama bisa menawarkan damai, kebahagiaan, dan lain-lain. Tetapi kenyataannya, Tuhan Yesus menawarkan kepastian jalan ke surga. Bukankah ini mujizat terbesar dan sukses spiritual terbesar yang bisa kita terima melalui kuasa iman?
Iman adalah kuasa yang diberikan TUHAN untuk kita pergunakan, pelihara, dan tumbuhkan bagi kemuliaanNya. Inilah salah-satu dari empat power of worship yang akan kita alami ketika menyembahNya.
Salam inspirasi dari worship partner Anda - JP
0 komentar:
Posting Komentar