Rabu, 24 November 2010

Ku Hidup di Dalam Mujizat



Kau Bapa mengasihiku / Kau Yesus menyelamatkanku / Roh Kudus kuasaMu menolongku / Ku selalu percaya padaMu / Di dalamMu ada pemulihan / Di dalamMu ada kelimpahan / Selama Kau bertahta di hatiku / Ku hidup di dalam mujizat / Di dalamMu ada kemenangan / Di dalamMu ada kemuliaan / Selama kulakukan perintahMu / ku hidup di dalam mujizat


• Mengapa Yesus tidak memakai mujizat untuk menghapus dosa, tetapi mesti menderita? Untuk menunjukkan NILAI PENGHARAPAN. Orang berspirit sukses berjuang menyelesaikan masalah sambil berharap mujizat terjadi, sementara yang lain berjuang mencari mujizat dan berharap masalah selesai begitu saja. 

• Mengapa Yesus mau tinggal di hati kita? Salah satunya menunjukkan pentingnya NILAI KEMAUAN. Orang berspirit sukses membuat orang lain mau melakukan dengan senang hati, sementara yang lain memaksakan kemauannya. 

• Mengapa kita bukan hanya perlu mahir membaca / menghafal kita suci tapi melakukannya? Karena TUHAN mau kita memiliki NILAI PRAKTIK. Orang berspirit sukses, pandai mengaplikasikan teori yang ada, sementara yang lain hanya pandai memperdebatkannya. 

• Mengapa TUHAN mau menjadi BAPA bagi kita? Salah satunya untuk menunjukkan NILAI RELASIONAL. Orang berspirit sukses akan seperti TUHAN, tidak memandang hubungan hanya sebatas fungsinya, tapi juga relasinya. 

• Mengapa Yesus bertujuan menyelamatkan dunia tapi datang ke Israel? Untuk menunjukkan NILAI SEGMENTASI. Orang berspirit sukses memiliki impian besar, tapi mewujudkannya harus sesuai dengan kapasitasnya. 

• Tuhan mengirimkan Roh Kudus untuk menunjukkan NILAI CUSTOMER CARE. Yesus sudah memberikan keselamatan, namun Roh Kudus terus menolong kita mempertahankan keselamatan. Orang berspirit sukses akan tetap merawat-lanjut para kliennya. 

• Mengapa ada Tritunggal? Salah satunya adalah menunjukkan keistimewaan TUHAN yang tidak dimiliki yang lain. Orang berspirit sukses adalah ia yang memiliki keistimewaan dan keunikan yang tidak dimiliki yang lain. 

• Iman bukan hanya berarti menunggu mujizat, tapi berarti melakukan apa yang TUHAN inginkan, dengan percaya, bahwa mujizat yang akan menunggunya. 

• Mencari mujizat seseorang belum tentu menemukan TUHAN, tetapi mencari TUHAN, maka mujizatlah yang menemukan dirinya.


Pencarian terkait:
- Artikel Ku Hidup di Dalam Mujizat



0 komentar:

Posting Komentar

 

Power of Worship & Inspiration © 2010

Blogger Templates by Splashy Templates